Pages

Senin, 16 Oktober 2017

Seragam Pramuka Terbaru


PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA TERBARU

ASSALAMUALAIKUM W.W.
SALAM PRAMUKA !!!
Ketemu lagi nih di blognya PRAMANSAPA. Pada kesempatan ini saya mencoba mengingatkan kembali kepada seluruh anggota GERAKAN PRAMUKA INDONESIA tentang PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA TERBARU. PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA TERBARU sudah mengalami perubahan sesuai dengan keluarnya surat keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka No. 174 Tahun 2012 tentang petunjuk penyelenggaraan pakaian seragam anggota gerakan pramuka. Didalamnya ada beberapa perubahan PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA TERBARU, dengan seragam yang sebelumnya, diantaranya :
Pada PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA TERBARU siaga terdapat garis berwarna coklat tua yang terletak pada bagian saku dan lengan.
Pada PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA TERBARU penggalang puteri pada baju seragamnya terdapat dua saku tempel yang ada di dada dan tidak ada lipatan di dada seperti pada seragam yang sebelumnya.
Pada PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA TERBARU puteri pada semua tingkatan memakai setangan leher seperti setangan leher pada putera yang sebelumnya memakai pta leher.
Tutup kepala Pada PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA TERBARU puteri terbuat dari bahan beludru yang sebelumnya terbuat dari anyaman.
Pada PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA TERBARU putera untuk tingkatan Penggalang, Penegak dan Pandega ada penambahan saku timbul di kanan dan kiri celana serta saku tempel yang ada di belakang celan jadi semuanya berjumlah 6 saku.


Dibawah ini adalah contoh PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA TERBARU yang sesuai dengan Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka No. 174 Tahun 2012 :

PAKAIAN SERAGAM HARIAN SIAGA PUTERI











PAKAIAN SERAGAM HARIAN MUSLIM SIAGA PUTERI








PAKAIAN SERAGAM HARIAN PENGGALANG PUTERI







PAKAIAN SERAGAM HARIAN

MUSLIM PENGGALANG PUTERI







PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA

HARIAN PENEGAK DAN PANDEGA PUTERI



PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA

MUSLIM PENEGAK DAN PANDEGA PUTERI






PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA HARIAN PEMBINA PUTERI





PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA HARIAN

ANDALAN DAN ANGGOTA MAJELIS PEMBIMBING PUTERI



PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA HARIAN

ANDALAN DAN MAJELIS PEMBIMBING MUSLIM PUTERI






PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA

UPACARA ANGGOTA DEWASA PUTERI





PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA

UPACARA MUSLIM ANGGOTA DEWASA PUTERI






PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA KEGIATAN PUTERI




PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA

TAMBAHAN PUTERI (BLAZER)









PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA SIAGA PUTERA





PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA MUSLIM SIAGA PUTERA








PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA HARIAN PENGGALANG PUTERA








PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA MUSLIM PENGGALANG PUTERA








PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA


HARIAN PENEGAK DAN PANDEGA PUTERA








PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA


MUSLIM PENEGAK DAN PANDEGA PUTERA








PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA HARIAN


PEMBINA, ANDALAN DAN ANGGOTA MAJELIS PEMBIMBING PUTERA




PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA MUSLIM


PEMBINA, ANDALAN DAN ANGGOTA MAJELIS PEMBIMBING PUTERA








PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA


UPACARA ANGGOTA DEWASA PUTERA








PAKAIAN SERAGAM LAPANGAN PRAMUKA


KEGIATAN TAMBAHAN PUTERA








PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA TAMBAHAN PUTERA ( JAS )








SETANGAN LEHER PRAMUKA


PUTERA DAN PRAMUKA PUTERI



Demikian penjelasan tentang PAKAIAN SERAGAM PRAMUKA TERBARU, semoga bermanfaat. baju pramuka penggalang putri, seragam pramuka terbaru 2012, materi penggalang pramuka, model seragam pramuka, seragam baru pramuka, gambar pramuka siaga, pakaian seragam pramuka, arti seragam pramuka, baju seragam pramuka, gambar pakaian pramuka, materi pramuka terbaru, pp pramuka terbaru, sk seragam pramuka, seragam siaga, gambar baju pramuka siaga, model seragam pramuka terbaru, gambar seragam pramuka, pp seragam pramuka, atribut seragam pramuka, gambar seragam, baju seragam pramuka, baju pramuka perempuan, seragam pramuka terbaru 2014, sk pramuka terbaru, pakaian pembina pramuka, baju pramuka baru, model seragam pramuka, seragam baru pramuka, gambar pramuka siaga.




Sekian yang dapat penulis sampaikan apabila ada kekeliruan akan diperbaiki sebagaimana mestinya. SEMOGA BERMANFAAT

ASSALAMUALAIKUM W.W.

SALAM PRAMUKA!!!

Kamis, 12 Oktober 2017

Riwayat Seorang Pramuka Pendiri Paskibra

 Assalamuailaikum w.w.

Salam Pramuka!!

Apa kabar nih kakak-kakak dan adik-adik.. hm.. pasti selalu baik dan gembira bukan ??. hehe.. nahh kali ini penulis akan membicarakan tentang tokoh seorang Pramuka pendiri Paskibra. Wahh hebat bukan? yah pendiri paskibra adalah seorang Pramuka. nah.. langsung aja kita ke pembahasannya. CEKIDOT>>>

Pendiri Paskibra adalah H. Mutahar. H. mutahar bukan hanya sekedar seorang Pramuka,tetapi ia juga merupakan seorang pahlawan dan seorang pencipta lagu. Salah satu lagu ciptaannya ialah Hari Merdeka. Selain itu ada beberapa fakta lain tentang beliau diantaranya demikian :

1. TERNYATA SEORANG HABIB

Nama pencipta lagu 17 Agustus sering disingkat sebagai H. Mutahhar, yang merupakan kepanjangan dari Habib Husin Mutahhar. Beliau lahir di Semarang pada 5 Agustus 1916. habib secara bahasa berarti keturunan Rasulullah yang dicinta. Diakui sebagai seorang habib berarti H. Mutahhar memiliki kematangan dalam hal umur,  memiliki ilmu yang luas, mengamalkan ilmu yang dimiliki, ikhlas terhadap apapun, wara atau berhati-hati serta bertakwa kepada Allah.
Dan yang paling penting, lanjutnya, adalah akhlak yang baik. Sebab, bagaimanapun keteladanan akan dilihat orang lain. Seseorang akan menjadi habib atau dicintai orang kalau mempunyai keteladanan yang baik dalam tingkah lakunya.

2. SEORANG PEJUANG

Sebagai pemuda pejuang, H. Mutahar juga ikut dalam “Pertempuran Lima Hari” yang heroik di Semarang.
Pertempuran lima hari di Semarang adalah serangkaian pertempuran antara rakyat Indonesia di Semarang melawan tentara Jepang pada masa transisi kekuasaan setelah Belanda yang terjadi sejak tanggal 15 Oktober 1945 sampai dengan tanggal 20 Oktober 1945. Dua penyebab utama pertempuran ini adalah karena larinya tentara Jepang dan tewasnya dr. Kariadi . Nama dr. Kariadi, yang gugur dalam pertempuran tersebut kemudian diabadikan menjadi salah satu nama Rumah Sakit di Semarang.

 

3. PERNAH JADI “SOPIR” BUNG KARNO

Ketika pusat pemerintah Indonesia hijrah ke Yogyakarta, H. Muntahar pernah diajak Laksamana Muda Mohammad Nazir yang ketika itu menjadi Panglima Angkatan Laut sebagai sekretaris panglima. Beliau diberi pangkat kapten angkatan laut.
Ketika mendampingi Nazir itulah Bung Karno kemudian mengingat Mutahar sebagai “sopir” yang mengemudikan mobilnya di Semarang, beberapa hari setelah “Pertempuran Lima Hari.”
H. Mutahar kemudian “diminta” oleh Bung Karno dari Nazir untuk dijadikan ajudan, dengan pangkat mayor angkatan darat.

4. PEMBINA GERAKAN PRAMUKA DAN PENIDIRI PASKIBRAKA

H. Mutahar aktif dalam kegiatan kepanduan. Ia adalah salah seorang tokoh utama Pandu Rakyat Indonesia, gerakan kepanduan independen yang berhaluan nasionalis.
Ketika seluruh gerakan kepanduan dilebur menjadi Gerakan Pramuka, Mutahar juga menjadi tokoh di dalamnya. Namanya juga terkait dalam mendirikan dan membina Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka), tim yang beranggotakan pelajar dari berbagai penjuru Indonesia yang bertugas mengibarkan Bendera Pusaka dalam upacara peringatan Hari Kemerdekaan RI.
5. BANYAK MENCIPTAKAN LAGU
17 Agustus cuma salah satu lagu dari ratusan lagu yang beliau ciptakan. Lagu – lagu lain yang juga beliau ciptakan antara lain Syukur dan Hymne Satya Darma Pramuka.

6. KISAH HEROIK MENYELAMATKAN BENDERA PUSAKA

Tanggal 19 Desember 1948, Belanda melancarkan agresi militernya yang kedua. Presiden, wakil presiden dan beberapa pejabat tinggi Indonesia akhirnya ditawan Belanda.
Namun, pada saat-saat genting dimana Istana Presiden Gedung Agung Yogyakarta dikepung oleh Belanda, Soe­karno sempat memanggil H. Mutahar, yang saat itu merupakan ajudannya. Beliau lalu ditugaskan untuk untuk menyelamatkan bendera pusaka. Penyelamatan bendera pusaka ini merupakan salah satu bagian “heroik” dari sejarah tetap berkibarnya Sang Merah putih di persada bumi Indonesia.
Sementara di sekeliling mereka bom berjatuhan dan tentara Belanda terus mengalir melalui setiap jalanan kota, Mutahar terdiam. Ia memejamkan mataya dan berdoa, Tanggungjawabnya terasa sungguh berat. Akhirnya, ia berhasil memecahkan kesulitan dengan mencabut benang jahitan yang menyatukan kedua bagian merah dan putih bendera itu.
Dengan bantuan Ibu Perna Dinata, kedua carik kain merah dan putih itu berhasil dipisahkan. Oleh Mutahar, kain merah dan putih itu lalu diselipkan di dasar dua tas terpisah miliknya. Seluruh pakaian dan kelengkapan miliknya dijejalkan di atas kain merah dan putih itu. Ia hanya bisa pasrah, dan menunggu apa yang akan terjadi selanjutnya.
Yang ada dalam pemikiran Mutahar saat itu hanyalah satu: bagaimana agar pihak Belanda tidak mengenali bendera merah-putih itu sebagai bendera, tapi ha­nya kain biasa, sehingga tidak melakukan penyitaan. Di mata seluruh bangsa Indonesia, bendera itu adalah sebuah “prasasti” yang mesti diselamatkan dan tidak boleh hilang dari jejak sejarah.
Benar, tak lama kemudian Presiden Soekarno ditangkap oleh Belanda dan diasingkan ke Parapat (kota kecil di pinggir danau Toba) sebelum dipindahkan ke Muntok, Bangka, sedangkan wakil presi­den Mohammad Hatta langsung dibawa ke Bangka. Mutahar dan beberapa staf kepresidenan juga ditangkap dan diangkut dengan pesawat Dakota. Ternyata mereka dibawa ke Semarang dan ditahan di sana. Pada saat menjadi tahanan kota, Mutahar berhasil melarikan diri dengan naik kapal laut menuju Jakarta.
Di Jakarta Mutahar menginap di rumah Perdana Menteri Sutan Syahrir, yang sebelumnya tidak ikut mengungsi ke Yogyakarta. Beberapa hari kemudian, ia kost di Jalan Pegangsaan Timur 43, di rumah Bapak R. Said Soekanto Tjokrodiatmodjo (Kepala Kepolisian RI yang pertama)
Selama di Jakarta, Mutahar selalu mencari informasi dan cara, bagaimana bisa segera menyerahkan bendera pusa­ka kepada presiden Soekarno. Pada suatu pagi sekitar pertengahan bulan Juni 1948, akhirnya ia menerima pemberitahuan dari Sudjono yang tinggal di Oranje Boulevard (sekarang Jalan Diponegoro) Jakarta. Pemberitahuan itu menyebutkan bahwa ada surat dari Presiden Soekarno yang ditujukan kepadanya.
Sore harinya, surat itu diambil Mutahar dan ternyata memang benar berasal dari Soekarno pribadi. Isinya sebuah perintah agar ia segera menyerahkan kembali bendera pusaka yang dibawanya dari Yogya kepada Sudjono, agar dapat diba­wa ke Bangka. Bung Karno sengaja tidak memerintahkan Mutahar sendiri datang ke Bang­ka dan menyerahkan bendera pusaka itu langsung kepadanya. Dengan cara yang taktis, ia menggunakan Soedjono sebagai perantara untuk menjaga kerahasiaan perjalanan bendera pusaka dari Jakarta ke Bangka.
Itu tak lain karena dalam pengasingan, Bung Karno hanya boleh dikunjungi oleh anggota delegasi Republik Indonesia dalam perundingan dengan Belanda di bawah pengawasan UNCI (United Na­tions Committee for Indonesia). Dan Sudjono adalah salah satu anggota delegasi itu, sedangkan Mutahar bukan.
Setelah mengetahui tanggal keberangkatan Soedjono ke Bangka, Mutahar berupaya menyatukan kembali kedua helai kain merah dan putih dengan meminjam mesin jahit tangan milik seorang istri dokter yang ia sendiri lupa namanya. Bendera pusaka yang tadinya terpisah dijahitnya persis mengikuti lubang bekas jahitan tangan Ibu Fatmawati. Tetapi sayang, meski dilakukan dengan hati-hati, tak urung terjadi juga kesalahan jahit sekitar 2 cm dari ujungnya.
Dengan dibungkus kertas koran agar tidak mencurigakan, selanjutnya bendera pusaka diberikan Mutahar kepada Soedjono untuk diserahkan sendiri kepada Bung Karno. Hal ini sesuai dengan perjanjian Bung Karno dengan Mutahar sewaktu di Yogyakarta. Dengan diserahkannya bendera pusaka kepada orang yang diperintahkan Bung Karno maka selesailah tugas penyelamatan yang dilakukan Husein Mutahar. Sejak itu, sang ajudan tidak lagi menangani masalah pengibaran bendera pusaka.
Tanggal 6 Juli 1949, Presiden Soekarno dan Wakil Presiden Mohammad Hatta kembali ke Yogyakarta dari Bangka dengan membawa serta bendera pusaka. Tanggal 17 Agustus 1949, bendera pusaka dikibarkan lagi di halaman Istana Presiden Gedung Agung Yogyakarta.
Sungguh sebuah kisah heroisme dari seorang H. Mutahar.

7. PERNAH JADI DUTABESAR RI UNTUK VATIKAN
H. Mutahar Diangkat menjadi Duta Besar Republik Indonesia pada Tahta Suci di Vatikan, 1969-1973.

8. MEMILIH TIDAK DIMAKAMKAN DI TAMAN MAKAM PAHLAWAN

Husein Mutahar yang penuh kisah inspirasi ini kemudian meninggal dunia pada tanggal 9 Juni 2004 pada usia 87 tahun. Walaupun beliau berhak dimakamkan di Makam Taman Pahlawan Kalibata karena memiliki Tanda Kehormatan Negara Bintang Mahaputera atas jasanya menyelamatkan Bendera Pusaka Merah Putih dan juga memiliki Bintang Gerilya atas jasanya ikut berperang gerilya pada tahun 1948 – 1949, namun beliau menolak dan memilih untuk dimakamkan di TPU Jeruk Purut Jakarta Selatan.

9. TIDAK SUKA DIFOTO

Di dekat jenazah beliau, diletakkan sebuah foto berwarna berukuran besar H. Mutahar dalam seragam Pramuka, lengkap dengan tanda jasa Bintang Gerilya dan Bintang Mahaputra, serta tanda kemahiran Pramuka sebagai pembina bertaraf internasional. Foto itu baru diambil dua minggu yang lalu oleh cucunya, dengan kamera digital pinjaman.
Foto itu sendiri merupakan firasat besar. Beliau tidak pernah suka dipotret. Ia selalu mencari alasan untuk pergi setiap kali melihat orang bersiap membuat  potret. Tiba-tiba ia ingin dipotret dengan berbagai atribut.

Sungguh sebuah kisah besar dari salah satu pejuang inspiratif republik ini. Saya yakin kamu pun banyak belum tahu tentang cerita – cerita yang saya sajikan ini kan ?
Saya pun awalnya begitu, ketika melakukan riset untuk menulis artikel ini. Sungguh tidak pernah tahu bahwa pencipta lagu yang karyanya kita nyanyikan saban tahun ini, memiliki kisah hidup yang luar biasa. Kisah orang biasa yang telah membaktikan seluruh hidupnya untuk bangsa dan negara Indonesia.
Semoga kita semua, terutama saya mampu meneladani beliau.

Sekian informasi yang dapat penulis sampaikan semoga bermanfaat. Sampai ketemu di info lainnya ya.
Wassalamualaikum w.w.
Salam pramuka!!!

Sabtu, 07 Oktober 2017

Peta

Assalamualaikum w.w.
Salam Pramuka!!!
Ketemu lagi nih kak di blog pramansapa. Nah kali ini penulis akan memberi informasi apa itu peta. Nah kakak kakak pasti sudah gak asing lagi kan dengan peta. Hm. Yaudah langsung aja kita cekidot info selengkap nya.
                      
                              PETA

Peta adalah gambaran sebagian atau seluruh permukaan bumi dengan reliefnya yang diproyeksikan pada sebuah bidang datar dengan perbandingan tertentu. Peta memiliki ukuran dalam sekala peta, yaitu perbandingan jarak antara dua titik pada peta dengan jarak mendatar dari kedua titik pada keadaan sebenarnya dipermukaan bumi.

Skala = jarak pada peta/jarak pada medan sebenarnya

Beberapa jenis peta di antaranya:

1. Peta Topografi
peta yang menampilkan atau menonjolkan bagian-bagian pada permukaan bumi yang dapat dikenal dan disajikan sesuai dengan realitanya. Dalam peta topografi, terdapat garis-garis atau kontur, yaitu garis khayal yang digambarkan berbelok-belok (tidak teratur) dan tertutup. Garis ini menghubungkan ketinggian yang sama. Sifat-sifat :
a.Garis ini tidak bercabang dan tidak saling terpotong.
b. Jika jarak 2 garis ini ketinggian ini lebar maka daerah tersebut landai jika sempit daerah tersebut terjal.

2. Peta pita

Peta pita adalah peta gambaran perjalanan seseorang, untuk melihat histori dari sebuah perjalanan. Peta pita dibuat menggunakan nakan tabel, yaitu tersusun atas kolok-kolom sebagai berikut:
a.Waktu
b. Arah
c. Jarak
d.keterangan (berisi gambaran keadaan sekitar (contoh: rumah, sungai, danau, dll.)
e. Gambar

3. Peta lapangan

Peta lapangan merupakan peta yang menggambarkan keadaan pada sebuah lapangan atau medan.

Nah.. Sudah tahu bukan apa itu peta dan macam-macam peta. Semoga bermanfaat 👍👍
Nantikan artikel kami yang lainnya lagi yah..
Salam Pramuka!!!

Senin, 02 Oktober 2017

Penemu Sandi Morse

Assalamualaikum w.w.
Salam Pramuka !!!
Pasti kakak kakak dan adik adik tentunya sudah tahu bukan dengan sandi morse ?.
Nah kali ini penulis akan menuliskan sejarah singkat seputar penemu sandi morse ini.
Penemu sandi morse adalah Samuel Finley Breese Morse (lahir di Charlestown,Massachusetts,Amerika Serikat,27 April 1791 – meninggal di New York City, New York, Amerika Serikat, 2April 1872 pada umur 80 tahun) adalah seorang penemu asal Amerika Serikat. Morse juga pelukis, namun ia lebih terkenal atas penemuan telegraflistrik. Bersama dengan asistennyaAlexander Bain ia menciptakan alfabet khusus untuk digunakan di telegraf, yang disebut Kode Morse.
Ia mendapat ilham untuk membuat telegrafi elektrik ketika melihat seorang penumpang di kapal yang ia tumpangi memperagakan elektomagnet. Morse memproduksi telegraf listrik pertama yang berguna pada tahun 1835. Pada tahun 1843 ia memperoleh 30.000 dolar Amerika dari kongres untuk jalur eksperimen dari Washington, D.C.ke Baltimore dan pada tanggal 24 Mei 1844 ia mengirimkan pesan pertama melalui telegrafi Amerika, dari Washington ke Baltimore, dengan kode Morse: "What hath God wrought", kata-kata dalam pesan itu adalah, "Apakah yang telah Tuhan tulis?"
Morse hidup sampai usia lanjut. Ia sempat menyaksikan saluran telegraf dipasang di seluruh bagian dunia termasuk kabel-kabel bawah laut. Pada ulang tahunnya yang ke delapan puluh. Sebuah patung dirinya diresmikan di Central Park,New York sebagai penghargaan atas jasa-jasanya. Setahun setelah itu ia meninggal.

Sekian kak seputar penemu sandi morse. Semoga bermanfaat.
Salam Pramuka !!!

Api Unggun

Assalamualaikum W.W.
Salam Pramuka !!!

Tahu api unggun ? Ya pasti kakak kakak dan adik adik sekalian tahu dengan api unggun. Ya.. Tentu saja sudah tidak asing lagi didengar bukan ?. Nah kali ini penulis akan membahas seputar api unggun. Semoga bermanfaat.

Api unggun adalah api yang sengaja dinyalakan diluar ruangan menggunakan bahan bakar berupa kayu, ranting/dahan. Jerami atau daun kering pada saat malam hari. Api unggun memiliki beberapa fungsi, yaitu:

Untuk mengangatkan badan
Tempat berkumpul
Tanda bahaya
Memasak
Menjaga dari serangan binatang buas
Upacara adat/keagamaan, dan lain-lain.
Dalam pramuka, api unggun biasanya digunakan sebagai tempat berkumpul peserta, untuk saling bertukar bertukar kereasi dan hiburan seperti bernyanyi, menari, berpantun, dll
Ada banyak jenis prosesi upacara yang dilakukan untuk meyalakan api unggun, seperti:

Api unggun telah dipersiapkan pada sore harinya.
Pada malam hari menjelang penyalaan peserta berkumpul di tempat api unggun.
Sepuluh orang dari peserta, masing-masing membawa obor, dan dipandu oleh seorang pemimpin, berkeliling seputar api unggun.
Pembina memberikan api ke salah satu peserta,yang kemudian peserta tersebut menyalurkan apinya ke sembilan peserta lainnya.
Masing-masing peserta membaca dasa darma sesuai urutannya.
Keseluruh peserta bersama-sama menyakan api unggun
Menyanyikan lagu api unggun.
Lagu yang biasa dinyanyikan adalah:
Api unggun sudah menyala
Api unggun sudah menyala
Api-api, api-api-api
Api kita sudah menyala
Setiap regu peserta secara begantian mengisi hiburan disekitar api unggun, dalam bentuk pentas seni.
Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam acara api unggun adalah:

Bahaya kebakaran. Gunakan lapangan yang luas untuk menyalakan api unggun dihutan, sebaiknya jangan menyalakan api unggun di dekat pohon, untuk menghindari kebakaran hutan.
Hati-hati teradap percikan bara atau api yang mungkin terjadi
Segera padamkan api ketika peseta telah bubar, untuk menghindari terjadinya kebakaran.

Jumat, 29 September 2017

PRAMANSAPA Adakan Pelantikan Pergantian Dewan Ambalan




 














PRAMANSAPA Adakan Pelantikan Pergantian Dewan Ambalan

Palembang, Inmas.
Pramuka MAN 1 Palembang (PRAMANSAPA) telah mengadakan upacara pergantian dewan ambalan, yang diadakan bersamaan dengan ekstrakulikuler yang lain di lapangan MAN 1 palembang, kamis (28/07). Pelantikan ini juga dikenal dengan sebutan "pelantikan akbar".
Pramuka MAN 1 Palembang telah mengadakan upacara pergantian dewan kerja ambalan. Dari angkatan ke-32 masa jabatan 2016-2017 kepada angkatan 33 masa jabatan 2016-2017. Pergantian dewan ambalan merupakan kegiatan tahunan yang diadakan oleh PRAMANSAPA.
"Pergantian dewan ambalan adalah kegiatan tahunan Pramuka MAN 1 Palembang. Pergantian dewan ini merupakan penyerahan jabatan dari masa ke masa. Dan untuk mengajarkan kepada junior kami bagaimana caranya memimpin. Karena, mereka lah penerus Pramuka MAN 1 Palembang ini," ujar Gunawan selaku Pradana putra masa jabatan 2016-2017.
"Saya harap, adik adik saya dapat memajukan PRAMANSAPA ini dan tetap menjadikan PRAMANSAPA sebagai yang terbaik diantara yang baik. Dan semoga kedepannya mereka selalu kompak, dapat menghadapi rintangan dan menyelesaikan masalah-masalah secara bersama-sama. Dan yang paling utama, dapat menjaga amanat yang telah diberikan kepada mereka." Tutupnya. (War)
Sekian kak berita pramansapa terkini. Nantiakan berita pramansapa lainnya.

Rabu, 20 September 2017

ARTI LAMBANG BADGE KWARDA DAERAH GERAKAN PRAMUKA SUMATERA SELATAN


      Sumatera Selatan yang beribukota PALEMBANG dalam sejarah Bangsa  Indonesia pada abad ke – VII yang lampau, terdapatlah kerajaan SRIWIJAYA yang dipimpin oleh seorang Raja Bernama SYALLENDRA dengan Penguruannya terkenal SYAKYAKIRTI. 
     Sriwijaya dan Syakyakirti nya, adalah salah satu kerajaan yang ada Nusantara sangat besar dan luas kekuasaan serta pengaruh. Sriwijaya dengan Borobudur Nya dari duhulu sampai kini tidak dapat terpisahkan, yang gagah perkasa kokoh megah menjulang tinggi, adalah salah satu Pusaka Wasiat peninggalan para leluhur kita, yang dapat kita banggakan sepanjang sejarah Bangsa dab Negara Kesatuan Republik Indonesia. 
     Sebagai anggota Gerakan Pramuka Kwartir Daerah Sumatera Selatan, dengan tekad yang teguh mantap melestarikan, memelihara dan menjaga penu rasa tanggung jawab (melu hangrungkebi) untuk dapat menjadi contoh suri tauladan jiwa kepatriotan, jiwa kepemimpinan, jiwa pengabdian dan jiwa pembangunan daerah Sumatera Selatan, dan ikut serta membangun Masyarakat, Bangsa, Negara, dan Tanah Air menuju kejayaan Kebahagiaan bersama. 
Keteguhan mantapan jiwa Sukarelawan Sejati yang sudah tertanam sedemikian rupa, pada setiap insan anggota Gerakan Pramuka Kwarda Sumatera Selatan, terukirlah lukisan pada lambang yang dipatrikandilengan baju sebelah KANAN Seragam Pramuka.
BENTUK :
Lambang berbentuk PERISAI SEGI TIGA dengan Ukuran  sbb :
1.LEBAR : 5,7 cm    5.7 = 12
2.PANJANG/TINNGI : 6,5 cm    6.6 = 11
ISI :
1.1. BUKIT : Sepanjang Bukit Barisan Pulau Sumatera, dari Daerah Istimewa Aceh         sampai dengan daerah Lampung, Bukit Barisan yang berada didaerah Sumatera     Selatan dengan alamnya yang indah dan subur (Gemah Ripah) 
2. JEMBATAN : Jembatan yang bernama Jembatan AMPERA dengan 2 (dua) buah      menara, melintas diatas sungai Musi yang berada di jantung kota Palembang,        adalah Ibukota Sumatera Selatan. 
3. SUNGAI : Daerah Sumatera Selatan terdapatlah 9 (Sembilan) buah aliran               Batanghari/sungai, yang disebut Batanghari Sembilan. Mengalir megah                 mempersona menyatu padu disungai Musi, yang membelah kota Palembang,          Seberang Ulu dan Seberang Ilir.
4. CIKAL : Atau juga disebut Kelapa Tumbuh, adalah Lambang Organisasi Gerakan     Pendidikan Kepanduan Praja Muda Karana, yang disingakt GERAKAN PRAMUKA.
5. 10 (Sepuluh) Buah api (menjilat-jilat) : adalah Dasa Darma Pramuka, dan pila         Ikhlas Bakti Bina Bangsa Ber Budi Laksana, serta 3 (tiga) buah Api (Bawah             Cikal) yang berbentuk huruf ALLAH, yaitu Tri Satya Pramuka dan Tuhan Yang         Masa Esa.
6. SUMATERA SELATAN : adalah wilayah dimana Kwratir Daerah Gerakan Pramuka     Sumatera Selatan berada. 

WARNA NYA : 
1PERISAI  : KUNING = Kejayaan, Kebesaran
2.BUKIT               : HIJAU = Kesuburan, Perlindungan, Tenteram.
3.JEMBATAN     : PUTIH
4.CIKAL               : PUTIH = Suci, Bersih, Polos, Kebenaran
5.LIJS                   : PUTIH
6.SUNGAI           : BIRU LAUT = Mantap, Waspada, Ketenangan
7.API DARMA    : MERAH
8.API SATYA      : MERAH     = Keberanian, Patriot
9.SUMATERA SELATAN : MERAH 

ARTI LAMBANG BADGE KWARDA 
1.1.   PERISAI :
Adalah alat pertahanan/melidungi diri , dan juga alat penangkis 

2.   BUKIT :
Adalah yang menghijau terlampar membentang luas, terdapat didaerah Sum-Sel, Menunjukan kesuburannya, ia mampu dan sanngup membukitkan dan membaktikan kepada seluruh warga masyarakat, bangsa, Negara dan Tanah Air

3.3.   SUNGAI :
Disebut juga Batanghari, mengalir disetiap pelosok/penjuru daerah Sum-Sel , membuat warnya makmur. Ia sebagai sarana utama bagi kelangsungan hidup warga masyarakatnya, mengalir dengan irma masing-masing dan senada menyatupadu  satu derap mempersona, dengan tarian biduk yang gemulai hilir-mudik-disungai Musi 

4.  JEMBATAN :
Jembatan dengan 2 (Dua) Buah Menara yang kokoh tegak berdiri, melintas diatas sungai Musi, yang bernama JEMBATAN AMPERA. Ia adalah alat penghubung dari satu daerah kelain daerah, dari seberang Ulu Keseberang Ilir dan sebaliknya, ia pun alat untuk mencapai tujuan dan cita-cita yang lihur.
5. CIKAL & KELAPA :
Adalah Lambang Organisasi Gerakan Pendidikan Kepanduan Praja Muda Karana, disingkat  Gerakan Pramuka, hidup tegak lurus, dari akar s/d daunnya dapat berdaya guna, dimanapun ia berada dapat hidup. Maka ia pun sebagai  penduduk/masyarakat yang sanggup dan mampu melangsungkan kehidupannya untuk generasi muda.
6. 10 (Sepuluh) :
Adalah Sepuluh Api Dasa Darma Pramuka dan ikhas Bhkati Bina Bangsa Ber Budi Bawa Laksana. Adalah Kawah Candradimuka-Nya Pramuka. Tempat untuk penggodongan, Penggembelangan, dan Pencetakan Kader PRAMUKA SEJATI  atau Manusia Pancasila. 
Tri Satya adalah Janji Pramuka Penggalang, Penegak dan Pembina dan Pembina : ING NGARSA SUNG TULADA, ING MADYA MANGUN KARSA, TUT WURI HANDAYANI serta BERTAQWA KEPADA TUHAN YANG MASA ESA.

7. BIDANG BERWARNA COKALT MUDA/SUSU
Adalah Keteguh-mantapnya sebagi Sukarelawan Sejati / Murni, sanggup dan mampu menolong  

Sekian postingan dari penulis semoga bisa bermanfaat bagi pembaca.
Jangan lupa buat follow IG kami di @pramuka_man1plg yah kak.. sekian
Salam Pramuka !!!

Macam-macam Sandi Pramuka

Macam-Macam Sandi

Sandi adalah sebuah kata dalam bahasa sansekerta yang kira-kira artinya adalah rahasia;menyembunyikan. Dalam kamus besar bahasa Indonesia kata persandian yang berasal dari kata dasar sandi adalah rahasia atau kode; definisi sinonimnya dalam bahasa Inggris cryptography, yang berarti pengetahuan, studi, atau seni tentang tulisan rahasia. Berikut ini merupakan sandi-sandi yang saya ketahui:
Sandi Morse:
Penemu kode/sandi morse bernama SAMUEL F B MORSE yg berkebangsaan AMERIKA. kode morse disampaikan dng menggunakan: peluit, radio, asap, lampu, telegraf, dan arus listrik unt membedakan titik dan strip digunakan perbandingan 1:3 (1 unt titik dan 3 unt strip). pd thn 1837 penggunaannya masih terbatas yg digunakan dng sistem telegraf dan baru di terima di seluruh dunia pd thn 1851.
Contoh sandi morse:


---------------------------------------------------------------------------------------------------

Sandi Semaphore:
Semaphore adalah suatu cara untuk mengirim dan menerima berita dengan menggunakan bendera, dayung, batang, tangan kosong atau dengan sarung tangan. Informasi yang didapat dibaca melalui posisi bendera atau tangan. Namun kini yang umumnya digunakan adalah bendera, yang dinamakan bendera semaphore. Pengiriman sandi melalui bendera semaphore ini menggunakan dua bendera, yang masing-masing bendera tersebut berukuran 45 cm x 45 cm. Bentuk bendera yang persegi merupakan penggabungan dua buah segitiga sama kaki yang berbeda warna. Warna yang digunakan sebenarnya bisa bermacam-macam, namun yang lazim digunakan adalah warna merah dan kuning, dimana letak warna merah selalu berada dekat tangkai bendera. semaphore biasa diterapkan sebagai salah satu keahlian yang harus dimiliki dalam kegiatan pramuka. Berikut ini merupakan contoh gambar:
---------------------------------------------------------------------------------------------------

Sandi Rumput:
Sandi Rumput adalah sistem representasi huruf, angka, dan tanda baca yang dibuat berdasarkan prinsip kode morse. Berarti kunci utamanya terletak pada sandi morse. Perbedaan antara keduanya hanya terletak pada cara penulisan, dimana titik dan garis pada kode morse diganti dengan rumput kecil dan rumput besar.
Berikut ini merupakan contoh gambar:


---------------------------------------------------------------------------------------------------

Sandi Abjad:

Sandi Abjad adalah sandi yang hurufnya dibaca dari arah belakang/terbalik.
Contoh:

Kunci = A-Z
CONTOH : KIZNFPZ RMWLMVHRZ

 ARTINYA : PRAMUKA INDONESIA

---------------------------------------------------------------------------------------------------

Sandi Angka:

Sandi Angka adalah Sandi yang memakai kode angka. Seperti terlihat gambar di bawah ini:

CONTOH : 3.0.18.0 3.0.17.12.0 15.17.0.12.20.10.0.
ARTINYA : D A S A D A R M A P R A M U K A.
---------------------------------------------------------------------------------------------------


---------------------------------------------------------------------------------------------------



---------------------------------------------------------------------------------------------------


---------------------------------------------------------------------------------------------------


---------------------------------------------------------------------------------------------------


---------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------


---------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------------------------------------------------


Sekian kak postingan kami kali ini. Semoga bermanfaat,jangan lupa buat follow IG kami yah kak di @pramuka_man1plg 
Salam Pramuka!!!